Friday, January 7, 2011

Sony Ericsson Xperia Arc Resmi Dikenalkan Di CES 2011

Sony Ericsson Xperia Arc Resmi Dikenalkan Di CES 2011. Sony Ericsson kembali menggelar produk-produk barunya di tahun kelinci ini, mengawali tahun 2011 pabrikan hasil merger Sony dan Ericsson itu menelurkan produk terbaru dengan sistem operasi android. Adalah Sony Ericsson Anzu, yang akhirnya resmi diumumkan sebagai Sony Ericsson Xperia Arc adalah smartphone Android terbaru Sony Ericsson dengan OS 2.3 Gingerbread. Dilihat dari rumor-rumor sebelumnya, terkesan kalau fitur-fiturnya tidak berbeda jauh dengan Xperia X10. Apa benar begitu? Berikut fitur-fitur unggulan Xperia Arc.
Sony Ericsson Xperia Arc
  • Prosesor 1GHz Qualcomm
  • Android 2.3 Gingerbread (dapat di-upgrade ke Honeycomb 3.0)
  • Layar sentuh kapasitif, multitouch, berukuran 4.2 inchi dengan resolusi 854x480, dengan teknologi Sony Mobile Bravia Engine
  • Kamera 8.1 Megapiksel dengan sensor Sony Exmor R
  • Perekam video 720p dengan LED Flash
  • Output HDMI
  • Ukuran yang kompak: 125 x 63 x 8.7 mm dengan berat 117 gram
Xperia Arc, kendati dari depan mirip kakaknya, X10, namun lebih tipis (hanya 8.7mm di bagian tertipis dan 9mm di bagian tertebal; smartphone ini bagian belakangnya melengkung) yang menegaskan tren smartphone yang tipis dan ringan. Berikut video yang menggambarkan desain Sony Ericcson Xperia Arc.

Patut ditunggu, kehadiran teknologi yang sebelumnya hanya ada di produk-produk unggulan Sony seperti Bravia Engine dan Exmor R. Sony Ericsson Jepang sejak dulu memang sudah mengeluarkan ponsel dengan 2 teknologi Sony tersebut, tapi ini pertama kalinya produk global Sony Ericsson memakainya.

Sensor Exmor R dengan lensa f/2.4 menjanjikan foto dan video berkualitas yang terang bahkan di pencahayaan rendah sekalipun. Reality Display dengan Mobile Bravia Engine diklaim menghadirkan real-time noise reduction, sharpness, color management dan contrast enhancement. Berikut video yang menggambarkan Mobile Bravia Engine

No comments:

Post a Comment

 

KENJI Sponsored by kentu